BABINSA TURUT SERTA BANTU DROPING AIR BERSIH DARI BPBD

Menyikapi hal tersebut , BPBD Kabupaten Boyolali melaksanakan kegiatan droping air bersih ke wilayah-wilayah yang mengalami kesulitan dalam mendapatkan kebutuhan air bersih, salah satunya Droping air bersih di Dukuh Tegalrejo Desa Repaking Kecamatan Wonosegoro pada hari ini.
Babinsa Repaking Koramil Wonosegoro Serma Mustaqim saat membantu pelaksanaan pendistribusian air bersih kepada masyarakat Dukuh Tegalrejo Desa Repaking Kecamatan Wonosegoro juga mengatakan bahwa kegiatan droping air bersih yang dilaksanakan oleh BPBD Kabupaten Boyolali sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya kalau bisa droping air dilaksanakan setiap hari selama masih belum datang musim penghujan ke wilayah tersebut,terutama di daerah binaannya Desa Repaking.

Bantuan air bersih tersebut sangat dibutuhkan dan benar benar membantu masyarakat di desa tersebut untuk saat ini, dimana mereka menyambut dengan senang bantuan air bersih yang masuk di desa mereka.